|
Headlines News :
Home » » Tips Membersihkan Sandal CROCS

Tips Membersihkan Sandal CROCS

Written By. Admin on 20 September 2010 | 13.06


Siapa yang tidak mengenal produk alas kaki berlabel Crocs? Sepatu atau sandal Crocs yang begitu nyaman dipakai membuatnya jadi pilihan banyak orang untuk bekerja, jalan-jalan dan bergaya pastinya. Crocs terbuat dari bahan yang disebut Croslite, yaitu apa yang disebut Proprietary Closed Cell Resin (PCCR), bukan plastik juga bukan karet. Bagaimana merawat produk dari bahan ini? Apakah sama dengan mencuci sepatu karet biasa? Berikut ini tipsnya.

1. Basuh dengan air mengalir

Sebagai langkah pertama menghilangkan kotoran, basuh Crocs Anda dengan air mengalir. Jika Anda langsung menggosok kotoran-kotoran ini beserta larutan sabun, kotoran yang kasar berisiko melukai Crocs Anda.

2. Rendam dalam larutan pembersih

Larutkan 4 sdm baking soda dengan sebaskom penuh air hangat (kurang lebih 4 liter). Rendam Crocs Anda selama 10 menit. Kemudian gosok bagian dalam dan luarnya. Jangan sekali-kali menggunakan deterjen untuk mencuci Crocs.

3. Bilas dengan air dingin

Bilas Crocs dengan air mengalir, pastikan tidak ada sisa baking soda yang tertinggal. Sisa baking soda akan membuat Crocs menjadi licin.

4. Cuci dengan sabun yang lembut

Jika dirasa masih kurang bersih, gunakan sabun yang tidak membuat kering untuk membersihkan Crocs Anda. Gosok lubang-lubang udaranya dengan sikat untuk membersihkan kotoran yang tersembunyi. Bilas sekali lagi dengan air dingin.

5. Beri Crocs Butter

Crocs Butter adalah pembersih khusus yang didesain untuk produk-produk Crocs. Gunakan Crocs Butter pada Crocs Anda dengan spon yang tersedia beserta produk Crocs Butter. Gosok hingga terlihat baru. Bersihkan sisa Crocs Butter pada Crocs dengan kain kering yang bersih.

Kenapa tidak boleh menggunakan detergen?
Detergen bisa membuat bahan CROCS menjadi kering dan tidak mengkilat.Selain itu lama kelamaan bisa membuat warna menjadi pudar.

Apakah aman menggunakan sikat?
Sikat bisa digunakan untuk membersihkan tapi sebelumnya harus melakukan beberapa langkah seperti yang dijelaskan TS di post 1. Tapi tetap disarankan untuk memilih sikat dengan bulu yang lembut.

CROCS Butter bisa dibeli dimana?
Counter resmi CROCS harusnya menyediakan produk ini sebagai alat bantu perawatan produk CROCS itu sendiri. Soal harga TS kurang tau.


Cara mengatasi bekas tekukan kaki:
Bisa menggunakan hair dryer. Semburkan hair dryer ke bagian tekukan kaki sambil menekan dari bagian dalam sandal untuk mengembalikan ke bentuk semula. Tapi TS ingatkan harus EXTRA HATI2. Memang tidak sulit tapi butuh keahlian.
{[['']]}

Artikel Terkait...

Comments
0 Comments

0 komentar:

Translate

Pages on Facebook & Twitter

   
 
Template Design by Creating Website Published by Mas Template
Modify by Yunieka - All Rights Reserved