Bagi anda yang akan bepergian dalam waktu yang lama ke luar negeri tentu was-was dengan makanan halal di negeri asing. Pertanyaan itu menyeruak dibenak saya ketika akan berangkat ke negeri Ratu Elizabeth. Terbang bersama British Airways pun kecurigaan saya semakin dalam karena saya hanya ditawarkan menu vergetarian yang kurang cocok dengan lidah saya. Namun keraguan saya sirna begitu melihat keragaman penduduk inggris yang berasal dari berbagai suku bangsa ketika tiba di Newcastle, sebuah kota di northeasth UK. Dan Ternyata aktivitas muslimnya terlihat di kota ini.
Tiba di bulan ramadhan, saya langsung disuguhi makanan kari kambing khas Pakistan di mesjid kampus dekat dengan akomodasi yang saya tinggali. Tidaklah susah mencari mesjid kampus disini, hanya saja saya harus membiasakan perut saya berpuasa lebih lama hingga pukul 7.30 malam. Selama sebulan penuh saya hampir tidak mengeluarkan uang karena berbuka gratis di mesjid kampus. Dari jemaah mesjid dan orang Indonesia disana saya akhirnya tahu letak toko-toko yang menyediakan halal food di kota ini.
Berbagai makanan halal terdapat di toko-toko yang terletak disudut barat kota Newcastle.
Makanan-makanan ini diimpor oleh perusahan makanan UK dari negeri-negeri asia seperti India, Pakistan, Malaysia dan tentunya Indonesia. Bagi yang rindu dengan makanan favorite anak kos, indomie tersedia hampir disemua toko-toko asia. “sampai di UK pun masih makan indomie, “ujar teman saya yang baru datang melihat saya menyuguhinya mie rebus di suatu hari. Produk-produk makanan Indonesia lainnya bisa didapat di toko-toko makanan cina. Sayur-sayuran bisa juga didapat di toko-toko asia. Anda tentu akan terkejut kangkung dan jengkol juga terdapat di toko ini. Namun tempat yang menjadi tempat favorite saya adalah pasar lokal rakyat inggris, grainger market yang menyediakan sayur-sayuran dan ikan segar dengan harga murah untuk kantong pelajar. Jika kita beruntung, anggur dan buah asli UK bisa didapat dengan harga yang sangat murah di grosir buah Hutchinson. Bayangkan harga plum yang di Indonesia 1 buah Rp 20.000, bisa didapat dengan Rp 40.000 per kg. Namun buah-buahan ini harus dibeli per kotak sehingga untuk menghabiskannya perlu waktu berminggu-minggu.
Ketika saya berkunjung ke kota-kota lain di UK, keadaanya hampir sama. Disetiap kota produk makanan halal bisa ditemukan dengan mudah. Apabila rindu dengan tempe, di kota Manchester bisa anda dapatkan dengan harga per bungkusnya 2.5 pound. Rumah makan yang menyediakan makanan ala Indonesia juga anda dapati di ibukota Negara ini, London. Dan di Birmingham sebuah toko kelontong, Eastwest yang dikelola oleh keluarga Indonesia, menyediakan beragam produk makanan Indonesia yang juga bisa dipesan secara online.
Hidup di negeri orang bukan berarti melupakan makanan negeri sendiri. Lidah saya sudah terlanjur cinta dengan tempe dan asam sunti (bumbu khas aceh) daripada keju dan mayonnesse