Sebagai salah satu negara penghasil minyak terbesar di dunia, Iran ternyata cukup serius menggarap industri otomotif. Buktinya, mereka sudah menyiapkan sedikit 10 model baru yang akan dikeluarkan secara bertahap sampai 2018 oleh produsen otomotif Iran-Khodro Company (IKCO).
Sebagai kendaraan pertama yang dinamai Dena akan diluncurkan April tahun depan, sedang prototipenya diperkenalkan satu bulan sebelumnya (Maret).
Javad Najmeddin, Managing Director IKCO mengatakan, pihaknya akan fokus untuk membawa ke luar ke-10 model itu ke dalam segmen C dan D dengan dua platform baru. Keputusan ini tak lain untuk mematuhi kebijakan dewan otomotif Iran yangmeminta agar pembuat mobil dalam negeri harus menghasilkan tidga model dengan satu paltform pada 2016.
"Setidaknya, tiga persen dari seluruh penjualan IKCO dialokasikan untuk riset dan pengembangan produk," ungkap Najmeddin mengenai keseriusan perusahaan menekui industri otomotif.
Selain memproduksi kendaraan sendiri, IKCO juga akan memasarkan mobil Suzuki, khususnya untuk model sedan. Produk pertama yang akan dijual Grand Vitara. Kerja ssama ini akan memudahkan IKCO memasarkan produknya.