|
Headlines News :
Home » » 10 Mafia Terkejam di Dunia

10 Mafia Terkejam di Dunia

Written By. Admin on 14 Januari 2012 | 21.58

Mafia cenderung berarti kumpulan kriminal terselubung yang terlibat dalam organisasi kejahatan yang menyebar di tiap negara. Mereka biasanya menandai kawasan mereka dengan negara yang mereka kuasai dan anggotanya menyebar dalam negara tersebut. Mereka juga bertujuan untuk memonopoli semua kegiatan illegal seperti penjualan obat - obat terlarang, jual beli senjata api ilegal dan lain sebagainya. Artikel dibawah ini ditulis yang berisi grup mafia dan aktivitas mereka. Para mafia ini di urutkan karena berpengaruh di dunia.


1. Russian Mafia




Russia Mafia berpusat di Soviet Union dan sekarang mempunyai pengaruh sangat kuat di seluruh dunia. Anggota dalam geng mafia ini antara 100,000 sampai 500,000 orang. Mereka terlibat dalam kegiatan kriminal di negara lain seperti Israel, Hungary, Spain, Kanada, UK, US, Russia dan lain sebagainya. Para anggota geng mafia ini sering menyelundup ke Israel dan Jerman menggunakan identitas Yahudi dan Jerman. Aktivitas salah satu geng kriminal terbesar ini seperti penjualan narkoba dan senjata api ilegal, pemboman, penyelundupan, tindak asusila, penipuan di internet dan lain sebagainya. Salah satu peraturan dalam geng ini adalah tidak pernah bekerja sama (tapi lebih tepatnya tidak suka) dengan pemerintah. Jika salah satu anggotanya ditangkap, mereka akan dibunuh setelah dibebaskan. Geng ini ditakuti juga karena ke anarkisan mereka, tindak teror, penjualan organ dan pembunuh bayaran.





2. Sicilian and American Cosa Nostra


Sicilian and American Cosa Nostra termasuk geng kriminal baru. Geng ini didirikan baru pada abad ke 19 di Italy. Meskipun termasuk geng mafia baru, tapi geng ini mempunyai kemampuan dalam merencanakan tindak kejahatan. Kegiatan geng ini seperti pemerasan, penjualan narkoba dan senjata api ilegal, berbagai tindakan kriminal lain. Jumlah anggotanya sekitar 3500 sampai 4000 orang ditambah dengan anggota yang bukan anggota asli. Anggota geng ini biasanya akan memulai suatu tindak kejahatan dimulai dengan ritual yaitu membunuh seseorang.




3. Colombian Drug Cartels


Geng mafia ini lebih fokus pada penguasaan dan penjualan narkoba yang tersebar di hampir seluruh dunia. Geng mafia ini mempunyai banyak organisasi dan hubungan dengan politikus, militer dan perusahaan - perusahaan besar. Perusahaan besar yang membantu geng ini berasal dari Columbia yaitu Cali Cartel, Medellin Cartel, dan The Norte del Valle Cartel. Perusahaan ini juga mempunyai koneksi di Amerika dan Columbia. Ketua dari geng ini tidak pernah memperlihatkan dirinya.




4. Chinese Triads


Chinese Triads adalah kumpulan dari banyak organisasi kriminal yang tersebar di China, Malaysia, Hong Kong, Taiwan, Singapur dan negara lain. Mereka juga aktif di New York, Los Angeles, Seattle, dan San Francisco. Kegiatan kriminal yang dilakukan oleh kelompok ini adalah pencurian, pembunuh bayaran, penjualan narkoba, pemerasan, pembajakan dan lain - lain. Geng mafia ini dimulai pada abad ke 18 tapi waktu itu mereka disebut Tian Di Hui. Meskipun kegiatan mereka dalam wilayah yang cukup besar tapi anggota mereka sedikit yaitu sekitar 50 sampai 3000 anggota. Mereka juga bertanggung jawab atas pemalsuan uang yang terjadi di China.




5. Japanese Yakuza


Mungkin dari ke 10 geng mafia terbesar ini ente atau anda (ceileh) ngertinya ya ini yakuza, ato kalo aku boleh bilang preman bertato dari Jepang yang sangar banget, kalo pernah nonton Shinjuku Incidentnya Jackie Chan pasti taulah dikit-dikit kekejamannya geng ini, dasarnya itu Yakuza adalah kelompok kriminal yang berasal dari Jepang asli (yaiyalah kalo dari Indonesia itu namanya permen,eh preman,haha) yang melakukan tindak kriminal dan pemerasan. Pertama kali bocah - bocah ini (hehe) ditemukan pertama kali pada abad 17. Ciri yang paling menonjol dari Yakuza ini adalam mereka mewarnai (kayak gambar aja) atau mentato badan mereka, bahkan ada yang full body ditatonya (gak taunya dah apakah **** ditato,haha udah disensor loh ya jangan pikir negatif,hoho). Jumlah anggotanya sampai sekarang kurang lebih 110.000 anggota aktif yang tergabung diantara 2500 keluarga. Mereka masuk juga ikut andil dalam penyebaran pornography dari Eropa dan Amerika, terus juga prostitusi dan selundupan orang(waaaaaa,kok gini ya,pantesan aja ada *****, sensor).




6. Mexican Mafia


Mexican Mafia ini adalah gang yang berisi gang terkuat yang berasal dari penjara di United States. Dan pertama kali ditemukan itu akhir tahun 1950an, dahulu mereka itu melindungi anggota lain dari kekejaman para opsir tapi gak tau kok berkembang kayak gini, gak tau dah salah siapa, yang penting bukan salahku. Gang ini juga turut ikut andil dalam perampokan dan penjualan narkoba. Jumlah anggotanya sampai sekarang kurang lebih 30000 di seluruh United States. Anggota dari gang ini kadang - kadang juga ngetato badan mereka pake lambang Mexico dengan tambahan cincin api dan pisau yang melintanginya. Dikatakan juga ada 150 anggota yang berasal dari penjara yang dapat mengkomando pembunuhan dan bisa memerintahkan sampai 2000 orang (gak bisa dibayangin dah kalau ada yang kayak gini).




7. Israeli Mafia


Mafianya Israel itu ikut andil dalam banyak kegiatan perdagangan narkoba, prostitusi dan kejahatan lainnya di banyak negara (contohnya indonesia, kayaknya aku pernah liat tv kalau ada yang nyelundupin narkoba dari sini dah gak tau ikut gang ini ato gak). Mafianya Rusia ma Mafianya Israel ini ya juga mempunyai kekuatan politik di US, jadi sulit dah buat di stop kegiatan mereka (makin mantep ae neh)




8. The Serbian mafia


Mafia Serbia beroperasi di lebih dari 10 negara termasuk Jerman, United States, United Kingdom, Prancis dan lain - lain. Mereka juga ikut kegiatan kayak yang diatas gitu, jual beli narkoba, pembunuh bayaran dan lain - lain lagi.... Mafia Serbia ini dibagi menjadi 3 grup yaitu Vozdovac, Surcin dan Zemun yang mengontrol grup - grup kecil di bawahnya. Sekarang mah ada sekitar 30-40 grup yang ada di Serbia.




9. The Albanian Mafia


Mafia Albania berisi (kayak botol aja neh) organisasi kriminal dalam skala besar yang ada di Albania. Mafia Albania ini aktif di US dan kawasan Eropa. Dikatakan juga ya Mafia Albania mulai berkembang di taraf internasional tahun 1980. Organisasi kriminal ini sudah ada di Albania di abad 15. Di United States dan United Kingdom, organisasi ini ikut andil dalam prostitusi dan perdagangan narkoba dan dikenal juga sering menggunakan balas dendan dan kejahatan dalam kedoknya.




10. Jamaican-British Yardies


Jamaican-British Yardies adalah orang Jamaika yang pindah ke Inggris tahun 1950. Kumpulan ini sering terlibat dalam tindak kejahatan yang dilakukan secara berkelompok yang dijuluki sebagai Yardies. Kumpulan ini juga terlibat dalam jual beli narkoba dan penjualan senjata ilegal. Kumpulan ini tidak bisa mengalahkan undang - undang dalam negara sehingga mereka kuat dan berpengaruh sebagai kumpulan mafia. Semua kejahatan yang menggunakan senjata api ataupun jual beli senjata api dilakukan oleh kumpulan ini, Inggris adalah salah satu negara yang sudah dikontrol oleh gang ini.




Sumber : http://hengkiisthebest.blogspot.com/2011/03/10-mafia-terkejam-di-dunia.html Kembali Ke Atas Go down





Kembali Ke Atas 



{[['']]}

Artikel Terkait...

Comments
0 Comments

0 komentar:

Translate

Pages on Facebook & Twitter

   
 
Template Design by Creating Website Published by Mas Template
Modify by Yunieka - All Rights Reserved