Julia Perez saat jenguk korban banjir. (foto; Ismail/BI) JULIA PEREZ merasa terketuk hatinya melihat penderitaan korban musibah banjir Jakarta. Ia merasa terpanggil untuk membantu.
Pemain film Gending Sriwijaya tersebut, mengaku merasa tergerak setelah melihat korban banjir di televisi.
"Pertama karena aku orang Jakarta, kedua aku nonton di televisi, ini harus ada yang bergerak untuk berbuat sesuatu meringankan beban korban banjir," kata kekasih Gaston Castano saat blusukan membantu korban banjir, Rabu (16/1).
Dia tidak mau mengikuti orang yang hanya mengeluarkan sumpah serapah di Twitter tanpa melakukan aksi nyata.
"Orang cuma bisa nyumpah-nyumpahin di Twitter, aku nggak mau bagian nyumpahin, tapi nggak melakukan sesuatu" lanjut Jupe.
Ia berharap akan banyak orang yang mengikuti jejaknya, meringankan beban para korban bencana bencana banjir.
"Semoga warga Jakarta lainnya akan tergerak hatinya," jelasnya. Di Kampung Melayu Jupe merasakan naik perahu karet melihat-lihat rumah yang terendam banjir.