|
Headlines News :
Home » , » Curi Perhatian Lewat Pesona Bibir

Curi Perhatian Lewat Pesona Bibir

Written By. Admin on 27 November 2012 | 20.26

VeHealth - Lipstik berwarna gelap seringkali dipakai untuk mendapat tampilan yang dramatis yang mencuri perhatian. Tak jarang selebritas Hollywood yang tertarik menggunakan riasan populer musim gugur ini saat menghadiri acara-acara formal.

Lipstik dengan warna-warna nuansa berry atau wine menjadi favorit. Berpadu riasan tegas seperti smokey eye shadow atau eyeliner ala Cleopatra yang seksi.

Tertarik menjajal riasan ini? Ada beberapa aturan yang perlu Anda pahami sebelum memoleskan lipstik berwarna gelap di bibir, seperti dikutip Bella Sugar.

Pertahankan tampilan sederhanaHindari memadukan lipstik gelap dengan bronzer dan blush on yang berwarna berat dan gelap. Karenanya, pastikan bronzer dan blush on Anda membaur tipis. Anda dapat menggunakan mengaplikasikan bronzer dengan warna cerah dari bagian atas dekat telinga hingga ke dekat bagian bawah bibir Anda, kemudian sempurnakan dengan sentuhan blush on di bagian pipi Anda.

Jangan takut aplikasikan dark eye make upBanyak selebritas Hollywood yang terlihat menggunakan lipstik warna gelap dengan eyeliner tebal berwarna gelap. Dalam hal ini, lipstik berwarna gelap justru menjadi pelengkap sempurna eye shadow warna gelap tadi. Anda dapat memiliki tampilan dramatis dengan menambahkan riasan smokey eye atau eyeliner tipis saat siang hari.

Gunakan lip linerLip liner akan membantu lipstik tetap rapi sekaligus mempertegas bentuk bibir,  sehingga bibir pun terlihat lebih penuh dan menggoda. Untuk menggunakannya, Anda dapat menggarisi garis batas bibir menggunakan shaded lipstik yang warnanya senada dengan lipstik yang akan Anda pakai. Kemudian aplikasikan lip liner dengan merata baru Anda dapat memulas lipstik Anda.

Jangan menghemat concealerJika Anda melakukan kesalahan dengan lipstik atau lip liner Anda, jangan mencoba menghapusnya. Karena itu justru akan membuatnya lebih buruk. Lebih baik aplikasikan sedikit concealer dengan sikat untuk menyamarkan kesalahan. Mengaplikasikan concealer di area sekitar bibir Anda juga akan membantu menonjolkan pesona lipstik. Dan, bibir Anda pun segera menjadi pusat perhatian!
{[['']]}

Artikel Terkait...

Comments
0 Comments

0 komentar:

Translate

Pages on Facebook & Twitter

   
 
Template Design by Creating Website Published by Mas Template
Modify by Yunieka - All Rights Reserved