|
Headlines News :
Home » , » Redakan Sakit Gigi dengan 4 Cara Ini

Redakan Sakit Gigi dengan 4 Cara Ini

Written By. Admin on 14 Desember 2012 | 20.29

VeHealth - Ketika muncul rasa sakit pada gigi, bukan hanya menyiksa area sekitar mulut. Tapi juga memicu sakit kepala hingga kondisi emosi jadi mudah marah. Anda tentu tak ingin berlama-lama dalam kondisi menyiksa ini.

Banyak hal yang jadi pemicu sakit gigi. Mulai dari berlubang, struktur gigi hancur, infeksi gusi, hingga kebiasaan menggerutuk gigi. Untuk meredakannya Anda bisa saja mengonsumsi obat untuk meredakan sakit gigi. Selain itu, agar lebih cepat sembuh lakukan empat langkah berikut.

1. Jaga kebersihan

Pastikan Anda selalu menjaga kebersihan gigi untuk mengurangi risiko menumpuknya bakteri yang memperparah rasa sakit gigi. Hal paling mudah adalah dengan selalu berkumur atau sikat gigi setelah makan.

2. Perbanyak minum air putih
Anda juga harus banyak minum air putih. Hal ini, seperti dilansir dari Health Me Up, untuk mencegah bakteri menempel lama pada gigi. Hindari atau kurangi minum-minuman manis dan bersoda.

3. Sikat gigi dengan benar

Sikat gigi dalam waktu lama tak menjamin gerakannya mampu membersihkan bakteri secara maksimal. Sikat gigi dengan benar adalah menyikat dengan gerakan vertikal atau memutar searah jarum jam dengan kecepatan normal.

4. Ganti pasta gigi tiap bulan
Ganti pasta gigi secara teratur tiap bulannya. Bakteri juga bisa menempel pada pasta gigi. Akan lebih baik Anda membeli pasta gigi yang kemasannya ukuran sedang dan dalam sebulan habis dibandingkan yang besar.
{[['']]}

Artikel Terkait...

Comments
0 Comments

0 komentar:

Translate

Pages on Facebook & Twitter

   
 
Template Design by Creating Website Published by Mas Template
Modify by Yunieka - All Rights Reserved