|
Headlines News :
Home » » Manfaat Buah Mangga Bagi Kesehatan

Manfaat Buah Mangga Bagi Kesehatan

Written By. Admin on 29 September 2012 | 23.00

Selain rasa yang manis, banyak manfaat buah mangga yang dapat kita peroleh ketika kita memakannya. Buah ini sarat dengan kandungan mineral, vitamin dan senyawa antioksidan sehingga tak heran jika buah ini selain bagus untuk kesehatan juga bagus untuk kulit anda.
Buah mangga merupakan salah satu buah yang wajib ada dalam rujak. Namun, biasanya yang digunakan adalah buah mangga yang belum masak dengan sensasi rasa asam manis. Wah ternyata manfaat buah mangga memang sangat beragam karena dari yang belum masak pun dapat dimakan. Buah ini juga familiar dengan ibu hamil karena biasanya ibu hamil ketika ngidam, menginginkan buah mangga yang belum masak. Lalu apa saja menfaat buah mangga untuk kesehatan dan kecantikan?
Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai manfaat buah mangga untuk kesehatan dan kecantikan. Coba simak uraian di bawah ini.
manfaat buah mangga
Gambar buah mangga
Manfaat buah mangga untuk kesehatan dan kecantikan
1. Membantu membersihkan jerawat
Untuk memperoleh manfaat buah mangga yang satu ini dapat anda lakukan dengan mebuat masker buah mangga yaitu dengan cara tumbuk halus daging buah mangga kemudian oleskan pada wajah dan bagian kulit yang berjerawat, biarkan kering dan bilas dengan air hangat hingga bersih. Cara ini cukup efektif karena dengan masker buah mangga, pori-pori kulit anda akn terbuka sehingga nutrisi dari buah akan masuk dan membunuh bakteri penyebab jerawat.
2. Membantu kesehatan gigi dan gusi
Manfaat buah mangga yang kedua ini dikarenakan kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C dapat membantu menjaga kesehatan gusi, gigi dan tentunya mencegah sariawan. Jadi, apabila anda tidak mau sakit gigi atau gusi sebaiknya anda rutin makan buah yang banyak mengandung vitamin C yang salah satunya dapat anda peroleh dalam buah mangga.
3. Melawan kanker
Senyawa antioksidan memang sebagian besar terdapat pada buah-buahan dan salah satunya dalam buah mangga. Manfaat buah mangga ini dikarenakan adanya vitamin C yang dapat menghambat radikal bebas penyebab kanker.
4. Meningkatkan libido
Hal ini dikarenakan kandungan vitamin E yang juga merangsang produksi hormon serta menjaga kesehatan alat reproduksi.
Nah itulah beberapa manfaat buah mangga untuk kesehatan dan kecantikan yang perlu untuk diketahui untuk menambah wawasan seputar manfaat buah-buahan.

SUMBER
{[['']]}

Artikel Terkait...

Comments
0 Comments

0 komentar:

Translate

Pages on Facebook & Twitter

   
 
Template Design by Creating Website Published by Mas Template
Modify by Yunieka - All Rights Reserved